Sobat Youngnesia kali ini Youngnesia akan membahas
mengenai makanan penguat daya ingat. Kalian
sering nggak ngerasa lemot banget, atau susah banget nyerap ilmu pas di kelas. Atau
jangan-jangan kamu pernah dapet ejekan ‘Duh kamu lemot banget sih!” terus kamu
diketawain sama temen-temen sekelas. Aduh jangan sampai deh kejadian itu
berulang-ulang kali, karena bisa jadi kamu bakalan dihindari sama temen-temen
dan berdampak buruk pada psikologismu karena minder.
Penyebab lemot banyak faktor bisa jadi kamu sedang
lelah atau kamu kekurangan asupan makanan buat kekuatan otak. Menurut
penelitian ada jenis-jenis makanan tertentu yang bisa meningkatkan kekuatan
otak.
Berikut adalah jenis makanan penguat daya ingat yang mampu meningkatkan kinerja otak:
Strawberi
Strawberi merupakan jenis makanan penguat daya ingat otak. Buah
berwarna merah ini ternyata banyak mengandung fisten yang biasa disebut
falvonoid yang dapat meningkatkan memori. Memang kebanyakan buah berry memiliki
zat ini.
Kalo kamu mau menjaga otakmu dengan buah strawberi ini kamu bisa makan
satu cup 2-3 kali seminggu. Selain di makan langsung buah strawberi ini juga
bisa dibikin jus dan makanan lainnya. Karena kalo pas dimakan langsung ada
sensasi kecut alias masam.
Kolin
Kolin adalah zat yang banyak terdapat pada kuning
telur yang merupakan jenis makanan untuk
penguat daya ingat.
Zat ini sangat penting dikonsumsi bagi anak usia di
bawah tujuh tahun, karena daya ingat mereka berada pada tahap pengembangan.
Tapi jangan lupa, telur memiliki kadar kolesterol tinggi jadi jangan berlebihan
dalam memakannya ya. Satu butir telur sehari atau satu kuning telur sudah
mencukupi kolin dalam tubuh kamu.
Kopi
Makanan
penguat daya ingat selanjutnya adalah kopi, yang merupakan salah satu
komoditi ekspor Indonesia. Biji kopi ternyata kaya akan vitamin, mineral,
antioksidan dan asam amino. Sehingga bisa energize dan bantu kamu fokus.
Beberapa penelitian menunjukan minum kopi secara teratur juga dapat mengurangi
resiko demensia.
Bahkan ada penelitian di Korea Selatan yang menunjukan bahwa
kopi dapat memperlambat pertumbuhan tumor otak. Tapi bagi kamu yang memiliki
sakit jantung, kopi tidak dianjurkan karena kopi bisa mempercepat kerja jantung
sehingga akan memberikan dampak buruk bagi kamu. Jika kamu mau meminum kopi
cukup satu gelas perhari.
Ikan
Salmon
Ikan salmon, adalah jenis ikan yang kadar asam lemak
omega-3nya tinggi, oleh karena itu salmon termasuk kedalam makanan alami penguat daya ingat. Asam lemak omega-3 adalah asam
yang mengandung DHA, yang dapat membantu kerja otak mengirim sinyal. Rendahnya
tingkat DHA pada manusia berdampak pada hilangnya ingatan, kurang konsentrasi
dan gangguan suasana hati. Bahkan, dalam kasus berat kekurangan DHA dapat
mengakibatkan depresi, skizofrenia dan autisme. Agar kamu terhindar dari lemot
cukup makan 100gr per porsi, makan 2 kali seminggu.
Kacang
Makanan
alami penguat daya ingat selanjutnya adalah kacang. Kacang banyak
mengandung vitamin E yang dapat membantu mencegah kehilangan ingatan akibat
penuaan. Kacang kenari atau almond hampir seperti salmon. Karena kedua jenis
kacang tersebut mengandung asam lemak omega-3.
Sementara kacang mete atau
chestnut sangat kaya akan magnesium yang memungkinkan oksigen lebih banyak
masuk ke dalam sel darah otak. Kamu bisa memakan 25-50 gram kacang almond per
minggu, atau kacang Hazelnut 12 biji atau setara dengan 30 gr per minggu. Maka
daya ingatmu akan terjaga.
Avocado
Buah Alpukat atau avocado merupakan buah yang
berwarna hijau dengan bentuk yang mirip seperti buah per dengan biji bulat
didalamnya. Buah Avocado memiliki lemak yang cukup tinggi sekitar 30 gram lemak
per buah avocado. Sehingga dijuluki dengan “butter pear”.
Namun buah ini sangat
baik dan efektif membantu aliran darah ke otak menjadi lancar dam sekaligus
merendahkan kolesterol dalam tubuh. 1 buah avocado, dimakan rutin 2 kali
seminggu cukup baik untuk kesehatan otak kamu dan terhindar dari lemot.